Lagi bingung makan apa akhirnya ke HokBen aja deh, mumpung lagi sepi karena new normal dan lagi ngidam makan bento Hokben dan nasinya yang pulen.
Karena mall lagi setengah buka, kondisi AC ga dinyalain full makanya pas makan di sini jadi agak gerah. Untung lagi sepi.
Pesan Paket C yang terdiri dari nasi, Beef Teriyaki, Shrimp Roll, dan Spicy Chicken. Nasinya seperti biasa pulen pol, beef teriyaki juga lumayan banyak dagingnya meski agak kurang empuk yah okelah dagingnya. Shrimp roll ama Chickennya juga tetap enak makan jadi lahap.
Menu yang dipesan: Paket C
Tanggal kunjungan: 12 Agustus 2020 Harga per orang: < Rp. 50.000