Review Pelanggan untuk IKEA Mall Taman Anggrek

Kuliner Tersembunyi di IKEA Taman Anggrek

oleh Jacklyn || IG: @antihungryclub, 25 Desember 2022 (sekitar 2 tahun yang lalu)

5.0
Foto Makanan di IKEA Mall Taman Anggrek
Foto Makanan di IKEA Mall Taman Anggrek

SELAMAT HARI NATAL BAGI TEMAN-TEMAN YANG MERAYAKAN 🥳🥳🎄🎄🎄.


Di hari yang indah ini, aku ingin merekomendasikan ke kalian semua satu tempat makan yang enak dan tersembunyi.


Kenapa tersembunyi? Karena tempat makan satu ini berada di dalam pusat perbelanjaaan IKEA di Mall Taman Anggrek. Aksesnya memang agak sulit karena kalian harus masuk ke dalam IKEA dengan jalur yang berlabirin.


Tapi, kalau udah nyampe ke sini, gak bakalan nyesel! Karena di sini, mereka menjual aneka makanan khas Swedia dengan rasa yang enak dan harganya pun juga worth it.


Di sini, aku cobain menu khas mereka, yaitu: Swedish Meatball seharga 75k. Worth it? Tentu saja! Karena selain porsinya yang pas, mereka juga kasih kita bonus berupa cake gratis. Asyikkk 🥳.

Nah, rasanya gimana ya? 🤔.



1). Swedish Meatball: Rasanya unik, terutama dari saosnya. Gurihnya pas dan beda aja gitu. Tapi, untuk baksonya sendiri, menurutku baksonya mirip sama bakso bakar dari segi rasa sama tekstur. Mereka juga kasih mash potato yang rasanya buttery di mulut. Mereka juga menyajikan dengan selai stroberi. Tapi, kataku kurang cocok kalau dimakan sama si meatballnya, aneh aja gitu di mulut.


2). Free cake: Kuenya enak, manisnya pas dan ada hint bitter yang bikin gak enek. Rasa cokelatnya juga lumer di mulut. Nah, kalau si kuenya baru cocok dicampur sama selai stroberi.


Untuk ambience tempatnya, ini luas banget. Meja sama kursinya ada banyak. Ada yang buat makan-makan bentar, ada yang buat ngumpul rame-rame, dan ada juga space khusus buat yang mau kerja di sini.



Untuk pelayanan, di sini pelayanannya full self-service dan untuk kasirnya, mereka udah pakai AI. Palingan nanti pas ambil makanan aja kita dibantu dicounter dan tenang, yang ngelayanin di counter ramah, kok.

Foto lainnya:

Foto Makanan di IKEA Mall Taman Anggrek
Foto Makanan di IKEA Mall Taman Anggrek
Foto Makanan di IKEA Mall Taman Anggrek
Foto Makanan di IKEA Mall Taman Anggrek
Foto Makanan di IKEA Mall Taman Anggrek
Foto Makanan di IKEA Mall Taman Anggrek
Foto Makanan di IKEA Mall Taman Anggrek
Foto Makanan di IKEA Mall Taman Anggrek

Menu yang dipesan: Swedish Meatball

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

IKEA Mall Taman Anggrek

(Barat)

Mall Taman Anggrek, Lantai 4
Jl. Letjen S. Parman, Slipi, Jakarta Barat


Rata-rata: 3.9
Rasa:4.1
Suasana:3.7
Harga:4.0
Pelayanan:4.0
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Jacklyn  || IG: @antihungryclub

Alfa 2023

1164 Review

327 Makasih