Review Pelanggan untuk John & James
Ternyata Enak Juga
oleh JC Wen, 05 Oktober 2019 (sekitar 5 tahun yang lalu)
Gnocchi Scampi
Fettucine Al Salmone
Kebetulan lagi di greenlake dan pas mau balik liat tempat ini di ruko bagian depan (arah menuju puri). Awalnya sempat ragu karena sepi banget, tapi tetep nyobain juga karena penasaran. Tempatnya ada 2 lantai dan ada area bar nya juga. Di sini kita juga bisa liat langsung pembuatan makanannya karena konsepnya open kitchen.
1. Gnocchi Scampi
Lagi sesuka itu sama gnocchi sampe makan 2 hari berturut". Gnocchi yang di sini pakai creamy sauce dengan campuran white wine dan topping prawn. Tekstur gnocchinya padat, kenyal, dan bagian tengahnya gak keras. Prawn-nya enak, dagingnya crunchy pas digigit dan masih fresh, sayangnya cuma 3 potong aja.
2. Fettucine Al Salmone
Untuk menu yang ini dimasak dengan white wine dan tomato sauce, untuk salmonnya udh di sliced dan menyatu di sauce-nya. Biasanya aku kurang suka dengan tomato sauce, tapi yang ini cocok, karena rasanya gak terlalu asam dan lebih dominan ke rasa salmon dibanding tomat. Untuk tekstur fettucine-nya sendiri kenyal dan lembeknya pas, gak ada bagian yang keras di tengahnya.
Foto lainnya:
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
(Italia)
Reviewer: