Review Pelanggan untuk Kaca Mata

Chasio Garing Madu Khas Kacamata!

oleh Diandra Samputra, 07 Juni 2014 (10 tahun yang lalu)

4.8
Foto Makanan di Kaca Mata

Pertama kali restoran ini dibuka di jalan pesanggrahan tepatnya di sebrang Rasane. Namun beberapa saat yang lalu berpindah lokasi ke sisi lain pesanggrahan, sederet dengan Century. Suasana restoran ini seperti Chinese Resto pada umumnya. Kali ini saya berkesempatan mencoba salah satu makanan khas Kacamata yaitu Nasi Campur yang terdiri dari Chasio Garing Madu, Pork Knuckle dan Ayam. Nasi nya sendiri dapat di customized antara nasi hainam dan nasi putih. Isi dari Tekstur chasionya yang sangat garing dan rasa manis yang dihadirkan oleh madu diatasnya, dilengkapi dengan pork knuckle yang juga tidak kalah garingnya, membuat Anda tidak ingin berpindah ke lain hati! Namun porsi yang ditawarkan dapat dibilang kurang memuaskan. Walaupun porsi yang ditawarkan kurang memuaskan namun rasa yang ditawarkan oleh Nasi Campur ini patut dicoba apalagi jika Anda pencinta pork! Happy hunting !

Menu yang dipesan: Nasi Chasio Garing Madu

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Kaca Mata

(China)

Jl. Pesanggrahan No. 10B, Puri, Jakarta Barat


Rata-rata: 3.5
Rasa:4.0
Suasana:3.3
Harga:3.4
Pelayanan:3.7
Kebersihan:3.3

Reviewer:

Foto Profil Diandra Samputra

53 Review

8 Makasih