Review Pelanggan untuk KaroKUE
Toko Kue mungil yang homey & cozy
oleh UrsAndNic , 07 Mei 2024 (9 bulan yang lalu)
1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Toko Kue mungil ini belum lama buka. Satu lokasi dengan Steakment Grill & Coffee. Interiornya minimalis modern dan kekinian, terbagi area indoor dan outdoor. Tempatnya juga cozy dan homey. Menu kuenya berbagai Kue Manis dan Asin, tidak ada menu makanan berat. Untuk minuman ada pilihan menu Coffee dan non Coffee.
Kemarin sudah datang ke sini dan hari ini datang lagi karena penasaran dengan beberapa kuenya. Reviewnya dijadikan satu saja karena ada beberapa menu yang sama. Harga kuenya cukup terjangkau @ 5k. Saya cobain :
Risol ragut, makaroni, soes ragut,soes vanilla, Bolu gulung coklat seres, ubi sawut ungu, ubi sawut putih, kroket kentang. Semuanya enak meskipun bukan yang istimewa banget ya. Harganya juga sangat terjangkau. Pas banget untuk dinikmati dengan kopi atau teh. Tapi memang display kuenya belum begitu banyak.
Minuman yang saya pesan :
*Hot Latte(30k) – kopinya cukup bold dan cenderung fruity dan agak watery tapi rasanya cukup enak juga. Kalau kurang manis bisa tambahin gula atau brown sugar. Disajikan dengan latte art yang rapi.
*Hot chocolate (30k) – chocolatenya terasa rich dan creamy, disajikan dengan latte art yang terlihat rapi. Manisnya pas dan rasanya enak juga. Recommended. Kali ini lebih enjoy minum hot chocolatenya dari minum kopinya.
Untuk hari Senin pagi, kuenya sudah dibuat dari malam sebelumnya karena staffnya off di hari Senin. Jadi kalau mau kue yang fresh lebih baik datang siangan.
Hari ini datang setelah makan siang, kue2nya lebih fresh dari yang kemarin saya beli. Pegawainya ramah dan informatif.
Penasaran cobain kue2 dan minuman yang lainnya, pasti akan kembali ke sini lagi.
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000