
Review Pelanggan untuk Kedai Kopi Kelanga
Tempatnya agak tersembunyi
oleh deasy foodie, 01 Maret 2020 (sekitar 5 tahun yang lalu)
Pertama kali kesini, tempatnya cukup asik buat ngupi dan nongkie, tidak begitu besar, ada beverapa meja dan kursi yang cukup enak buat duduk berlama lama, menu kopinya juga bervariasi, yang non coffee juga ada, pelayanan cukup. Untuk harga juga cukup bersahabat, lokasi di lantai 2, dibelakang tempat pijat, tidak begitu keliatan, jadi agak masuk dibelakang persis tempat pijatnya.
Aku cobain lattenya, rasa cukup strong, tingkat kemanisan juga pas untuk orang yang gak suka manis, rasa creamy juga dapat, latte art nya juga bagus dan unik.
Menu yang dipesan: Coffee Latte
Harga per orang: < Rp. 50.000