Review Pelanggan untuk Kenjiro

Resto jepang favorit

oleh Mucho Ambre🌮🌮, 10 Agustus 2023 (10 bulan yang lalu)

4.8
Foto Makanan di Kenjiro
Foto Makanan di Kenjiro

1. Kenjiro maguro tataki 
Sekilas terlihat seperti daging tapi ini ikan tuna. Sangat unik. Daging luarannya matang dan wangi bakaran, dipadukan dengan rasa asam dari sausnya dan bawang putih yang bersanding. Segar dan wajib dicoba. 

2. Mille crepe; ogura & matcha 
Mille Crepe, kue jepang klasik yang sangat banyak lapisannya. Salted caramel pada kuenya melimpah, namun tidak terkesan berlebihan dan sangat cocok dipadukan dengan krim yang airy di kuenya. Ada 2 tipe es krim untuk mille crepe yang dapat dipilih; ogura dan matcha. Keduanya enak, namun es krim matchanya rasanya sudah bisa ditebak. Untuk yang tidak suka ogura, jangan khawatir karena rasa oguranya soft dan lebih mencondong ke rasa susu. Rasa yang tidak dapat dicoba dimanapun selain Kenjiro. 

3. Salmon skin
Konon katanya manusia makan dengan mata terlebih dahulu. Ini kulit salmon goreng Kenjiro. Warnanya emas merona, dengan lapisan tepung yang gurih namun tidak terlalu tebal. Potongan salmon bervariasi, tebal dan tipis. Serpihan daging kecil pada kulit salmon yang tebal masih terasa berminyak dan lembut, potongan yang tipis lebih garing, dan menghapuskan rasa jenuh karena memakan hal yang sama berulang ulang.  
 
4. Inari; baby hotate & beef truffle
Yang suka inari, pasti suka ini. Saya hanya mencoba yang varian beef truffle, dan tidak usah diragukan lagi, beef disini pasti enak. Kantong inari juga flavorful dengan rasa juicy dan manis.   

5. Gyutan salad (dressing pisah)
Gyutan salad. Salad dengan topping tamago manis, bawang putih goreng, dan lidah sapi. Sayurnya segar. Dressing salad standard, ada 2 tipe, sesame, dan sweet soy. Untuk orang yang lagi diet. Salad ini aman banget untuk dimakan tanpa dressing, karena ada topping toppingnya daun arugula yang tidak pahit.

 6. A5 miyazaki zabuton 
 Highlight of the show. A5 miyazaki zabuton. Selalu mikir orang orang exaggerate kalo bilang dagingnya lumer. Ternyata dagingnya emang beda dari rendang :’. Empuk banget dagingnya dan seratnya sama sekali gak berasa. Sebelum dipanggang, dagingnya dikasih liat dulu ke tamu. Emang bener sih mereka nekenin banget di kualitasnya. Untuk cocolannya ada 3 macam, ada yakiniku sauce, shio, dan juga lime zest dengan rasa pedas yang nendang. Tiga-tiganya ada charmnya tersendiri dan cocok sama dagingnya yang udah enak. Gak lupa juga sama sayuran yang bisa nambah, mencakup wortel, bawang bombai, bawang putih, lettuce, dan jamur shitake.

7. Nagoya set
Assorted sushi, pada hakekatnya. Berisi tobiko gunkan, salmon sashimi gunkan, tuna roll, salad baby spinach dengan sesame dressing, octopus dengan spicy sesame sauce, acar lobak kuning, unagi gunkan, dan beef volcano. Highlightnya disini beef volcanonya. Wuenak pol, sesuai dengan namanya, erupsi di dalem mulut. Octopusnya juga fresh, kenyal dan gak bau sama sekali.

8. Garlic rice
Menurut aku ini rasanya sedikit kurang asin. Tapi katanya ini konsepnya memang ‘nasi goreng obachan’ kalo pakai bahasa Indonesia nasi goreng yang dibikin sama omah omah jepang. Ada pleasant surprise juga di dalam garlic rice ini, ebinya berasa. Ada garnish bawang putih garing juga di atas nasinya.

Tentang Suasananya sendiri: 

Satu kata: Zen. Tempatnya bener bener nyaman dan vibesnya sedikit berasa kayak di tatami. Lantai atas tempatnya romantis, apalagi waktu petang pas matahari menyelimuti setengah dining roomnya. Cocok banget buat makan bareng keluarga. Staffnya juga super hospitable, kalo nanya tempatnya dimana selalu diantar atau ditunjukkin. Tamu juga bisa pakai yukata (gratis) buat foto di sekitar restoran. Service dan concept, top notch.  

Foto lainnya:

Foto Makanan di Kenjiro
Foto Makanan di Kenjiro
Foto Makanan di Kenjiro
Foto Makanan di Kenjiro
Foto Makanan di Kenjiro
Foto Makanan di Kenjiro
Foto Makanan di Kenjiro
Foto Makanan di Kenjiro
Foto Makanan di Kenjiro
Foto Makanan di Kenjiro
Foto Makanan di Kenjiro

Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000

Makasih Infonya!

Informasi

Kenjiro

(Jepang)

Jl. Adityawarman No. 63, Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 4.3
Rasa:4.3
Suasana:4.6
Harga:3.8
Pelayanan:4.5
Kebersihan:4.5

Reviewer:

Foto Profil Mucho Ambre🌮🌮

71 Review

19 Makasih