Review Pelanggan untuk Kintan Yakiniku

One of the best Yakiniku in town

oleh UrsAndNic , 30 Juli 2016 (8 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

4.0
Foto Makanan di Kintan Yakiniku

Mampuku Yakiniku Plate

Foto Makanan di Kintan Yakiniku

Kimchi Chijimi

Tempatnya tidak begitu besar dengan interior yang khas Jepang modern. 
Saya pesan : 
*Mampuku Yakiniku Plate (298++) – Big plate yakiniku ini terdiri dari Kintan rosu, Kintan kalbi, Yakishabu Kalbi, Beef Tongue dan Harami. Cukup untuk sharing 2 – 3 orang. Beefnya semuanya fresh, well marinated, untuk rosu dan haraminya dagingnya empuk, dan juicy. Pokoknya enaaak semuanya, 3 dipping saucenya yang manis, asam dan pedas manis juga enak2… Recommended banget. 

* Kimchi Chijimi (35++) – kimchi yang di goreng dengan telur… jadinya seperti telur dadar dengan kimchi… enak juga nih… 

*Potato Salad (38k++) – cold potato salad ini juga enak banget, porsinya cukup banyak, rasanya juga tidak bikin eneg. Veggiesnya juga enak. 

*Rice (@15k ++) – nasinya cukup banyak porsinya dan enak banget.

*Green tea hot/cold @18k ++ refillable.

Tempat ini recommended banget untuk pencinta Yakiniku, one of the best Yakiniku in town

Foto lainnya:

Foto Makanan di Kintan Yakiniku
Foto Makanan di Kintan Yakiniku
Foto Interior di Kintan Yakiniku
Foto Interior di Kintan Yakiniku
Foto Interior di Kintan Yakiniku
Foto Interior di Kintan Yakiniku

Menu yang dipesan: Mampuku Yakiniku Plate, Kimchi Chijimi, Potato Salad

Harga per orang: > Rp. 200.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Kintan Yakiniku

(Jepang)

Pacific Place Mall, Lantai 5
Jl. Jenderal Sudirman, SCBD, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 4.0
Rasa:4.5
Suasana:3.7
Harga:3.6
Pelayanan:4.0
Kebersihan:4.1

Reviewer:

Foto Profil UrsAndNic

Alfa 2023

5189 Review

2385 Makasih