Menu yang saya pesan Es Kopi Amerikano @Rp.18.000, saya request untuk kopinya diganti dengan yang "Single Origin Bali Honey", no sugar. Di sini ternyata untuk ganti kopinya free of charge jadi penasaran banget buat coba. Rasanya kopinya asam ringan, cocok dengan aroma dan rasa madunya, jadi fresh banget. Rekomen banget-banget deh. Cocok banget buat yang suka americano.
Menu yang dipesan: Es Kopi Amerikano - Single Origin Bali Honey
Tanggal kunjungan: 30 Maret 2023 Harga per orang: < Rp. 50.000
Menu yang saya pesan Es Kopi Susu Aren @Rp.20.000. Rasa pahit dan sedikit asam kopinya berasa, cocok dengan susunya yang creamy ringan dan gula arennya pas ga terlalu manis. Gelas kemasannya juga ok banget. Lumayan enak sebenernya, cuma aga kurang worth kalau dibandingkan dengan harganya yang sudah selevel cafe". Tempatnya juga kurang nyaman bila dibandingkan dengan cafe pada umumnya. Tapi ya untuk coba" masih ok kok. Cuma masih banyak yang lebih baik dengan harga sama atau bahkan lebih murah.
Menu yang dipesan: Es kopi susu aren
Tanggal kunjungan: 28 Maret 2023 Harga per orang: < Rp. 50.000
Disini sudah tersedia kopi dengan harga yang terjangkau. Yang pengen minum kopi dengan budjet low bisa banget. Disini ada kopi recommendasi mulai dari range harga 9k-11k untuk kelas yang gak kalah sama kopi selevelan harga pada umumnya. Dan range harga 18k - 25k untuk kualitas premium nya. Buat yang penasaran boleh banget ini saya recommendasikan. Minuman ini diracik langsung oleh barista yang udah berpengalaman dan pelayanan yang bagus.. Buka dari jam 11 pm - 00.00 am .
Menu yang dipesan: Es kopi amerikano, Es kopi susu aren, coklat red velvet, Greentea Latte, thai tea, coklat signature, coklat cookies, es kopi pandan, irish kopi, Rosella Tea, Es kopi jadoel, teh goyang sehat
Tanggal kunjungan: 21 September 2023 Harga per orang: < Rp. 50.000