Review Pelanggan untuk Kok Tong Kopi

Tahu Cabe Garam-nya patut dicoba !!

oleh Chibiy, 06 Desember 2016 (hampir 8 tahun yang lalu)

3.8
Foto Makanan di Kok Tong Kopi
Foto Makanan di Kok Tong Kopi

Tahu Cabe Garam

Kok Tong Kopi ini letaknya "nempel" alias jadi satu dengan Marketing Gallery PIK 2. Tersedia indoor dan outdoor area. Tempatnya cukup comfy walaupun sering ramai ketika weekend. Untuk parkir, cukup spacious mengingat jadi satu dengan tamu marketing office-nya. Pelayanannya oke, ramah dan cepat.

Untuk menu kopi-nya, taste-nya seperti kopitiam-kopitiam di Singapore. Cenderung ke pahit. Saya suka kopi susu telur-nya (walaupun nggak berasa dimana telurnya, atau memang rasanya begitu, nggak tau juga ya...). Tidak terlalu manis dan masih dapat pahit-nya. Boleh dicoba...

Sebagai cemilan, tahu cabe garam enak banget buat diserbu ramai-ramai. Ini beneran enak, karena mereka berhasil membuat tekstur tahu yang benar-benar garing di luar namun lembut di dalam. Bumbunya meresap secara keseluruhan sampai ke dalam tahunya itu sendiri. Enak dan enak!!

Saya pesan nasi goreng kari juga yang katanya salah satu menu rekomendasi mereka. Overall rasanya enak namun saya tidak merasakan ada taste bumbu kari-nya itu sama sekali ya. Jadi rasanya seperti nasi goreng kecap biasa saja.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Kok Tong Kopi
Foto Makanan di Kok Tong Kopi
Foto Makanan di Kok Tong Kopi

Menu yang dipesan: Kopi Susu, Tahu Cabe Garam, Kopi susu telur, nasi goreng kari

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Kok Tong Kopi

(Kafe)

Marketing Gallery Sedayu Indo City
Jl. Marina Indah Raya No. 1, Pantai Indah Kapuk, Penjaringan, Jakarta Utara


Rata-rata: 3.6
Rasa:3.5
Suasana:3.2
Harga:3.5
Pelayanan:4.0
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Chibiy

116 Review

44 Makasih