Review Pelanggan untuk Komugi

Diskon Roti 50% Sesudah Jam 8

oleh Fannie Huang||IG:@fiehuang, 27 Oktober 2022 (1 tahun yang lalu)

4.2
Foto Makanan di Komugi
Foto Makanan di Komugi

Hari Senin kemarin aku mampir ke Papaya karena ngincer diskonan 50% sesudah jam 8. Rupanya di Komugi juga ada diskon 50% buat semua roti kecil.

Beberapa roti di sini punya varians anti mainstream yang nggak ada di tempat lain. Aku bahkan nemu roti Yakisoba pas hari Minggu ke sini. Sayangnya, pas aku balik lagi besoknya, rotinya habis.

Aku mencoba :

1. Azuki Fresh Cream Roll (IDR 25k)

Rasanya memang khas bakery Jepang. Rollnya lembut & krimnya juga nggak over sweet. Aku bahkan suka fresh creamnya karena segar & manisnya pas.

Di dalam krimnya ada potongan kacang merah yang nggak super manis karena nggak ditambah gula.

Kalau dibanding Ch*ter*ise, aku malah merasa fresh cream roll di sini lebih enak.

2. Mini Puff (?) (IDR 15k)

Meski namanya mini, namun ternyata ukurannya lumayan besar. Kulitnya wangi & gurih.

Krimnya juga nggak super manis. Malahan enak dimakan bareng kulitnyabiar nggak terlalu kering ♥️

3. Potato Mentai (IDR 18k)

Penasaran karena belum pernah nemu roti rasa ini dan ternyata enak. Rasa saus mentainya asam, sedikit pedas & gurih. Kentangnya pun empuk dan ditambah cheese biar gurih.

Aku makan roti ini H+1 beli dan kutaruh di kamar. Rotinya masih enak dan empuk.

4. Cheese Bread (?) (IDR 14k)

Rotinya cukup besar dan parutan kejunya banyak Adonan rotinya agak manis dan sedikit gurih meski dimakan begitu saja tanpa cheesenya.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Komugi
Foto Makanan di Komugi

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

Komugi

(Toko Roti dan Kue)

Papaya Supermarket
Jl. Melawai Raya No. 28, Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 4.0
Rasa:4.3
Suasana:3.5
Harga:4.3
Pelayanan:3.8
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Fannie Huang||IG:@fiehuang

Alfa 2023

3101 Review

1569 Makasih