Review Pelanggan untuk Kopi Amat

Lekkernya enak banget!

oleh Placetogoandeat ID, 26 Agustus 2018 (6 tahun yang lalu)

3.6
Foto Interior di Kopi Amat
Foto Interior di Kopi Amat

Kopi amat ini lokasinya persis di sebelah goodrich suites di jalan pangeran antasari. Tempatnya tidak terlalu besar, parkirannya kecil dan sulit banget nih karena posisinya pas di perempatan lampu merah.
Menu yang ditawarkan ada coffee dan non coffee, ada juga beberapa menu main course dan yang paling menarik disini ada menu lekker dari lekker story yang cukup famous itu, cukup menarik juga nih menunya. Aku dan teman coba beberapa menu diantaranya :

- Green tea latte (28k) : green tea nya cukup bold, enak juga tidak terlalu milky dan manisnya pas.
- Es kopi susu amat (25k) : es kopi susu dengan gula aren, kopinya tidak terlalu bold tapi after tastenya pahit dan masih terasa tekstur kopinya, sepertinya kopi tubruk. Enak sih tapi untuk aku agak pahit.
- lekker ovomaltin (9k), lekker nutella (8k), coklat keju pisang (9k) : ini dia nih kesukaan aku, lekkernya enak banget, renyah banget, yang paling enak yang coklat keju pisang. Harganya memang agak mahal tapi worth!
Overall enak juga disini, tapi kalau tempatnya menurut aku biasa aja, agak kurang nyaman karena deket banget jalan raya jadi agak berisik dan ruangannya sepertinya kurang kedap suara. Oh ya sama parkirannya juga sulit banget.

Foto lainnya:

Foto Interior di Kopi Amat
Foto Makanan di Kopi Amat
Foto Makanan di Kopi Amat
Foto Makanan di Kopi Amat
Foto Makanan di Kopi Amat
Foto Interior di Kopi Amat

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Kopi Amat

(Kafe)

Jl. H. Naim III No. 18 (Sebelah Hotel Goodrich), Kemang, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.9
Rasa:4.0
Suasana:3.9
Harga:4.0
Pelayanan:3.5
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Placetogoandeat ID

Alfa 2023

4342 Review

2300 Makasih