Review Pelanggan untuk Kopikina

Kopi variatif tapi kurang nyaman

oleh Desi A. , 28 Februari 2015 (hampir 10 tahun yang lalu)

2.8
Foto Makanan di Kopikina
*Review di lokasi lama.

Sebenarnya gue dan si pacar udah lama ke sini, tahun lalu kalau gak salah. Posisinya ada di sebelah kiri Jalan Abd. Syafei. Kalau mau ke sini memang harus teliti banget karena signage-nya gak begitu mencolok, kalau kelewat ya harus putar balik jauh lagi. Berhubung parkirannya kecil sekali, jadi memang enaknya ke sini bawa motor.
Kedai kopi ini menyajikan buanyak varian kopi nusantara. Jadi di sini sistemnya kita pesan sendiri menunya di bar, lalu tunggu pesanan diantar, sekitar 15 menitan.

Waktu itu si pacar pesan Choco Cortado, gue pesan Choco Hazelnut, dan cemilan French Fries. Rasanya menurut gue sih lumayan aja.
Yang gue suka di sini adalah desain interior yang bernuansa vintage & foto-foto yang dipajang itu menarik. Playlist yang diputar saat itu juga kece, lagu-lagunya Payung Teduh. Gue sempat duduk di bagian tengah, tapi gue ngerasa gak nyaman karena kursinya terlalu pendek buat gue, gak mengimbangi mejanya yang tinggi. Lalu akhirnya kami pindah ke pojokan dekat jendela, mayan kursinya tinggi. Tapiii, berhubung gue gak betah sama asap rokok, dan apesnya di Kopikina ini siapa pun bebas merokok di dalam ruangan, jadi gue cuma kuat ngobrol di sini gak sampe sejam. Huft.

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

Kopikina

(Kafe)

Jl. Tebet Timur Dalam Raya No. 43, Tebet, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.6
Rasa:4.0
Suasana:3.4
Harga:3.7
Pelayanan:3.8
Kebersihan:3.4

Reviewer:

Foto Profil Desi A.

139 Review

111 Makasih