Review Pelanggan untuk Kyo Coffee

Good Place Good Coffee

oleh Bagus Setiawan Aji, 16 April 2021 (sekitar 3 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih

4.2
Foto Makanan di Kyo Coffee
Foto Interior di Kyo Coffee

Salah satu coffee shop dengan desain yg bagus ala japanese dan suasana yg warm gitu. Ada di Jatiwaringin, persis di gang sebelum naik jalan layang dan jalan tol.
Selama pandemi mereka membatasi customer dine-in maksimal dua orang per meja dengan batas waktu 1 jam. Jadi pergunakan waktu untuk foto dengan sebaik mungkin. ;D

Oke, gue mesen Iced Cafe Latte dan Iced Americano. Espresso nya cukup smooth, untuk susu nya bisa diganti oat milk dengan tambahan 15k. Mereka juga ada beberapa pilihan pastry, gue pesen Apple Tart dan itu asli enak, manis nya pas gak bikin enek dimakan terus-terusan.

Untuk yang merokok bisa dibagian luar ada beberapa bangku, tapi yaa gak enak juga buat lama-lama. Buat yang suka foto-foto sih ini recommended, tapi buat yang suka kopi ini lebih recommended lagi. Well done, Kyo!

Foto lainnya:

Foto Eksterior di Kyo Coffee

Menu yang dipesan: Iced Americano, Apple Tart, Iced Caffe Latte

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Kyo Coffee

(Kafe)

Jl. Wirajasa Blok ZN No. 1, Makasar, Jakarta Timur


Rata-rata: 4.3
Rasa:4.1
Suasana:4.5
Harga:4.0
Pelayanan:4.3
Kebersihan:4.5

Reviewer:

Foto Profil Bagus Setiawan Aji

2 Review

4 Makasih