Review Pelanggan untuk LONGTANG
Long Tang Superstar
Long Tang Superstar
Sempat kesini sebelumnya tapi katanya saat itu bobanya belum ready dan harus nunggu sekitar 30 menit. Untungnya hari ini kesampean untuk nyobain salah satu minuman boba baru ini. Nanya sama kasirnya menu yang recommend dan dikasih tau yang ini salah satu favoritnya. Gak pakai mikir panjang aku langsung pesan.
1. Long Tang Superstar
Untuk minuman ini layaknya minuman boba yang lagi hits yaitu basenya pakai fresh milk dan topping brown sugar boba. Aku minta untuk less sugar dan less ice, dengan begitu rasa manisnya jadi pas buat aku, karena mereka pakai topping vanilla ice cream juga yang udah manis rasanya. Yang bikin minuman di sini special yaitu tambahan 3 topping lainnya, peanut, granola dan chia seed. Pas diminum selain kenyal jadi ada sensasi crunchy-nya juga. Untuk tekstur bobanya sendiri aku suka sih, kenyal dan manisnya pas, ditambah gak ada bagian yang keras di tengahnya.
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000