Review Pelanggan untuk Marutama Ra-men
Mobilitas Adalah Hal Yang Paling Utama Di Marutama MOI.
oleh Micwengeneral B, 14 Januari 2020 (hampir 5 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Marutama Ramen belum terlalu lama membuka jaringannya di Mall Of Indonesia. Di sana, dia berada di Dotonbori.
Karena Dotonbori sana sejatinya adalah foodcourt, maka di sana banyak sekali tempat duduk. Ramah disabilitas. Dan di bagian Marutama sendiri lumayan kecil, maka saya sendiri lebih memilih duduk di Dotonborinya.
Mereka (Marutama) mau mengantarkan ramen saya ke meja dimana saya duduk. Oleh karena itu, saya merasa mobilitasnya sudah cukup menjadi topik utama Marutama sana.
Namun, ramen mereka mahal. Semangkuk 100 ribu untuk zenbu ramennya, dan itu belum termasuk biaya tambahan pula yang sebesar 15.5 persen, walaupun tidak ada rounding.
Ramennya sendiri? Banyak, daging pork-nya tidak amis, namun kuahnya cenderung kebanyakan wijen. Ya, rasa wijen di ramennya terlalu menyengat. Mi ramennya sendiri juga tidak sehalus perkiraan saya, agak sedikit berasa seperti tanah liat.
Gyozanya juga kurang gurih. Padahal gyozanya berlemak.
All in all, Marutama sana biasa saja. Mungkin, Marutama sana lebih menekankan mobilitasnya, ya.
Foto lainnya:
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
Informasi
(Jepang)
Reviewer: