Review Pelanggan untuk Masalalu

Singgah di Masalalu

oleh Shella Anastasia (@celsfoodiaryy), 24 Februari 2020 (4 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

3.6
Foto Makanan di Masalalu

Es Kopi Merindu

Foto Makanan di Masalalu

Ovaltine Cream Cheese

Akhirnya singgah juga nih di cabang ke-3 Masalalu, setelah sebelumnya pernah datang di hari pertama mereka soft opening tapi malah kena zonk karena dulu mereka belum sepenuhnya ready. Nah kalau sekarang udah beneran ready nih dan semuanya sudah rapi.

Tempatnya sih lebih kecil dari cabang pertama mereka yang di Rawa Domba dan tempat duduknya pun nggak terlalu banyak, terutama di indoor area. Apalagi di bagian indoor ini mejanya berbentuk meja panjang, jadi cocoknya untuk yang rame-rame atau kalau datang sendirian yaa berarti harus sharing atau gabung dengan pengunjung lainnya. Uniknya sih mereka ada space yang posisinya agak turun ke bawah dan diisi oleh alas duduk yang empuk dan bantal-bantal yang bikin mager :") Apalagi suasana di spot ini agak remang, jadi kalau duduk di area ini tuh rasanya pengen tiduran aja deh hahaha.

Seperti biasa, kalau ke Masalalu gue selalu order Es Kopi Merindu (26.000), es kopi susu dengan campuran eskrim yang kalau menurut sang owner sih rasanya ala-ala tiramisu gitu. Walau pun menurut gue sih rasanya lebih ke blackforest karena kayak ada rasa rumnya gitu, tapi non alkohol kok. Kalau temen sih nyobain Ovaltine Cream Cheese (25.000) dan menurut gue ini enak banget. Tekstur cream cheesenya padat, jadi bukan di blend atau foam gitu dan rasanya nggak terlalu asin jadi masih ada manisnya, cocok sih perpaduan antara ovaltine dan cream cheesenya. Fix ini recommended banget buat kalian yang nggak suka kopi.

Foto lainnya:

Foto Interior di Masalalu
Foto Interior di Masalalu
Foto Interior di Masalalu
Foto Interior di Masalalu
Foto Interior di Masalalu
Foto Interior di Masalalu
Foto Interior di Masalalu
Foto Eksterior di Masalalu

Menu yang dipesan: Es Kopi Merindu, Ovaltine Cream Cheese

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Masalalu

(Kafe)

Jl. Dr. Saharjo No. 107A, Tebet, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.8
Rasa:4.0
Suasana:4.0
Harga:3.5
Pelayanan:4.0
Kebersihan:3.5

Reviewer:

Foto Profil Shella Anastasia (@celsfoodiaryy)

Alfa 2022

1390 Review

905 Makasih