Review Pelanggan untuk Mineko
Enak
oleh Placetogoandeat ID, 03 Mei 2023 (1 tahun yang lalu)
Ice cream terbaru di kelapa gading, tempatnya tidak besar, ada beberapa table tapi kurang nyaman sih tempat duduknya, tempatnya bersih dan adem servicenya juga bagus. Interiornya minimalis modern dengan icon kucing yang lucu dan warna kuning yang catchy.
Untuk menunya disini bervariasi, selain ice cream ada juga frappe, milk tea, dan fruity. Aku beli yang sundae ice cream matcha dan vanila dengan cone. Enak ini ice creamnya, lebih creamy dan manisnya pas, lalu swirl ice creamnya estetik sekali ya ini wk. Kebetulan pas aku datang masih soft opening aku dapat free tester 2 cup frappe rasa lemon dan grape, lalu di toping atasnya ada ice cream lagi. Frappenya menurutku lebih mirip slushy sih ini. Enakk yang lemon asem dan menyegarkan!
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: