Review Pelanggan untuk Nara

Japanese Dining di Senopati

oleh Reza Gustifa, 20 Desember 2022 (1 tahun yang lalu)

4 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

4.0
Foto Makanan di Nara
Foto Makanan di Nara

Bangunannya mewah banget kalo dari luar, konsepnya kaya bangunan klasik gitu. Tempatnya juga luas, elegan dan sangaaat cozy untuk ngobrol. Pelayanannya sangat bagus dan membantu. Setiap karyawannya disini ga lupa buat senyum sama mastiin pesanannya semua udah dateng. Aku kesini sama temenku waktu weekdays jadinya ga terlalu rame. Kebetulan juga kita pesen beberapa menu :

1. Tori Katsu Sando 
Ini tuhh sandwich yang isinya ayam dengan saus teriyaki gitu. Porsinya lumayan banyak apalagi ada kentangnya juga. Kentangnya juga banyak, rasanya tuh stabil dari awal dateng sampe pas udah dingin tuh ga anyep atau letoy gitu loh ga kaya kentang lainnya.. Lumayan dari segi rasa dan dari segi porsi.

2. Chicken Katsu Curry
Ini ayam katsunya ada 3 potong tapi cukup besar potongannya. Aku suka katsunya krn padat gitu isinya. Dia crispy diluar tp ga keras kalo dipotongg. Bumbu currynya lumayan tp ngga ada yang special sih menurut aku. Ada potongan kentang wortel sama jamur gituu. Porsinya juga lumayan banyak dann bisa buat sharing sama temenn

3. Ice Lychee Tea
Iniii segerr, ditambah sama syrupnya gtt kayak ga too much manisnya. Ada potongan buahnya juga jd cocok buatt minuman abis makan berat gitu

4. Iced Tea
Just basic iced tea with no sugar. nothing speciaaal from this sih tp seger juga waktu minum abis makan

yang jadi highlight disini adalah tempatnya, suasananya, dan pelayanannya. 

Foto lainnya:

Foto Interior di Nara
Foto Makanan di Nara
Foto Makanan di Nara

Menu yang dipesan: Tori Katsu Sando, Chicken Katsu Curry, Ice Lychee Tea, Iced Tea

Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000

Makasih Infonya!
4 pembaca berterima kasih.

Informasi

Nara

(Jepang)

Jl. Senopati No. 86, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 4.2
Rasa:4.2
Suasana:4.3
Harga:3.6
Pelayanan:4.3
Kebersihan:4.4

Reviewer:

Foto Profil Reza Gustifa

28 Review

18 Makasih