Review Pelanggan untuk Nara
My second visit
oleh Ariel , 15 September 2023 (sekitar 1 tahun yang lalu)
Kali kedua ke Nara karena suka aja sama ambience nya! Kalo kemarin pergi malem, sekarang aku coba pergi sore-sore sekalian WFC dan nyaman banget! Buat tempat dan pelayanan gausah diragukan karena pasti nyaman dan bersih banget. Karena temanya WFC jadi aku ga pesen makanan berat tapi aku pesen
1. Chutaro Taco’s Diner
Ini tacos mini yang unik dan enak banget, jadi isiannya itu dia pakai tuna belly jadi lembut sekali dagingnya, dicampur sama saus mayo pedes, dan dialemnya itu ada filling saus alpukat yang seger banget. Atasnya itu ada tobiko dan juga bunga hias. Buat tacosnya itu kulitnya pakai kulit pangsit. Pas dimakan, beuh enak pisan. Semua rasa nyampur jadi satu, gurih, asem, pedes, manis, pokoknya enak. Kalian harus cobain.
2. Ice Creamy Vanila Latte
Ini berneran creamy guys. Susu dan kopinya pas ditambah dengan rasa vanilla yang ga bikin enen. Cocok juga buat kamu yang gabisa minum kopi kok, rasa kopinya gak terlalu strong lebih ke creamy.
3. Creme Brûlée Cheesecake.
Buat desert, apalagi kale bukan cheesecake. Creme Brûlée Cheesecake Nara is one of the best. Yang suka keju, cocok banget pasti di lidah kalian. Disampingnya juga dikasih vanilla ice cream dan crumble yang enak banget. Kalian musti cobain salah satu desert dari Nara ini!
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Chutaro Taco?s Diner, Ice Creamy Vanila Latte, Creme Brulee Cheesecake
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000