Review Pelanggan untuk Nasi Campur Putera Kenanga
The Son of The Legend Nasi Campur in Jakarta ( Kenanga )
oleh Tirta Lie, 21 November 2016 (sekitar 8 tahun yang lalu)
Kita semua tahu mengenai Kenanga yang mana merupakan salah 1 Legenda Nasi Campur di Jakarta...
Kenapa bernama Kenanga karena dulunya Nasi Campur ini berlokasi dagang di Jl. Kenanga Senen Jakarta Pusat...seiring dengan berjalannya waktu lokasi jalan tersebut hilang dari peta mengalami penggusuran & berganti menjadi Atrium Senen...Uniknya walaupun nama jalan Kenanga sudah hilang tapi Nasi Campur Kenanga tetap berada di lokasi yang sama ( walaupun lokasinya berubah nama menjadi Komplek Segitiga Senen Blok A No. 11 )...
Kembali ke Nasi Campur Putera Kenanga ini, didalam pengembangan bisnisnya, selain tetap mempertahankan lokasi yang lama, Kenanga juga membuka cabang2 dengan memakai nama Putera & Puteri dengan kebanyakan membuka cabang2nya di Mall2 yang ada di negeri ini...
Untuk cita rasanya hampir semuanya sama karena berasal dari 1 dapur pembuatan ( pernah dapat keterangan dari karyawannya ) cuma untuk Sate Babinya saya lebih suka Sate Babi Kenanga yang berada di Kenanga Senen karena selalu fresh langsung panggang...
Overall Nasi Campur Kenanga grup boleh tetap diberikan 4 bintang kelezatan...
Just info untuk Nasi Campur Kenanga sudah lama masuk kedalam album Nasi Campur Lezat di Jakarta & foto Nasi Campur yang digambar adalah spesial order dimana saya memesan daging2 pelengkapnya terpisah dengan menambah Nasi Hainamnya...
Menu yang dipesan: Daging Campur Komplit, Nasi Hainam
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
(China)
Reviewer: