Cukup penasaran dengan Resto yang menampilkan makanan2 khas Indonesia ini yang sebelumnya buka di daerah Sunter Agung juga tapi sekarang terlihat nuansanya lebih keren dengan menampilkan pernak2 jadul khas Indonesia...
Langsung saja memesan unggulannya yaitu Nasi Kuning Tumini ( Ayam ) yang merupakan Nasi Kuning Rames yang nasinya dibentuk tumpengan kecil... Kesimpulannya : levelnya sedang deh karena ada sesuatu yang kurang dalam kumpulan nasi ramesnya yang jika diberikan kentang orek lalu sambal goreng akan lebih menarik...
Yang menarik adalah Bistik Jawanya yang disajikan dengan telor ceplok, wortel, kacang panjang, keripik... Kesimpulannya : ini sangat enak cuma dagingnya sangat sedikit & tipis ukurannya sehingga tidak begitu puas menikmati bistiknya mungkin kalau diberikan ukuran yang lebih besar & tebal akan lebih menarik...
Menu yang dipesan: Nasi Kuning Tumini, Bistik Jawa
Tanggal kunjungan: 30 Juli 2017 Harga per orang: < Rp. 50.000