Review Pelanggan untuk Ojju

Super rolling cheese!

oleh Desi A. , 31 Juli 2016 (sekitar 8 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

4.0
Foto Makanan di Ojju
Foto Makanan di Ojju

Setelah lihat foto rolling cheese yang bertebaran di instagram, gue akhirnya tergoda juga dan ngajak si pacar yang menggilai keju untuk ke sini Minggu lalu (31 Juli 2016). Ojju terletak di lantai UG Kokas, di sebelah Dairy Queen. Tempatnya terbagi jadi 2 area yang gak begitu besar, didominasi dengan furnitur kayu, dan pencahayaan yang mendukung foto-foto terlihat bagus. Mengingat resto ini mengusung hidangan k-food, jadi musik yang diputar adalah lagu-lagu k-pop. 

Pas kami datang jam 5 sore, antriannya udah gak santai. Masih ada belasan nama di waiting list yang belum dipanggil. Berhubung seat mereka rata2 diperuntukkan bagi 4 orang, jadi mereka mendahulukan pengunjung yang datang bertiga atau berempat. Kalau saat nama kita dipanggil tapi gak ada di tempat, akan di-skip. Mungkin karena baru buka ya, jadi ramenya luar biasa, apalagi pas weekend. Alangkah lebih baik kalau disediakan bangku di luar untuk menunggu~ 

Setelah bersabar selama satu jam lima menit, nama kami dipanggil juga... Iya, itu waktu terlama yang gue relakan untuk masuk waiting list~ 😑

Selama menunggu pesanan, kami dikasih free starter berupa kimchi dan salad. Kimchinya enak, tapi berhubung gue gak bisa makan yang asam-asam jadi gue cuma berani cobain satu. Macaroni saladnya enak. Jagung susunya lumayan enak. 

Yang unik di sini adalah cutleries-nya ada di laci di samping meja. Kalau ada yang kurang, bisa minta ke staffnya. Porsi makanan di sini termasuk besar, bisa untuk sharing bertiga atau berempat. Kami lihat meja sebelah pesan fried rice yang terlihat menggoda, tapi berhubung kami cuma berdua dan dalam proyek mengurangi asupan karbo, akhirnya kami pesan menu ini saja: 

1. Rolling cheese - chicken wings - level spicy (99k) 
Terdiri dari 4 potong sayap ayam yang besar, potato wedges, keju mozzarella yang dipotong kecil-kecil, jagung pipil, dan pickles cabe hijau. Sebelum dihidangkan, staffnya memanaskan pan-nya dulu biar kejunya meleleh, lalu memotong ayamnya jadi 8 pcs, dan menggulung lelehan kejunya ke ayamnya. Rasanya enak bangeett! Ayamnya masih cukup renyah, rasa pedasnya sedang, dan bumbunya meresap. Potato wedgesnya enak. Pickles dan jagungnya bikin rasanya jadi lebih enak. Kejunya melimpah dan ngangkat rasanya. Sebaiknya sih dimakan selagi hangat biar kejunya gak mengeras. Gue terbiasa makan chicken wings dengan tangan kosong, dan bagusnya mereka menyediakan sarung tangan plastik. Duuh, gue nulis review ini jadi pengen lagii~ 😋 

2. Corn Tea (22k) 
Disajikan dalam 1 jug yang bisa dinikmati berdua atau bertiga. Rasa jagungnya berasa, tapi gak bikin enek. Berhubung kami berdua banyak minum, kami pesan 2 jug, hehehe. 

3. Chocolate Bingsoo (39k)
Yeeaay, kami dapat free bingsoo dengan post foto di Instagram dan tag akun @ojju.indo 🙌 Selain itu, ada promo free dessert juga untuk para pemain pokemon yang temanya beda setiap minggu. Es serut ala Korea ini teksturnya lembut, susunya berasa banget tapi gak terlalu manis, ditambah topping aneka snack cokelat. Lalu kami kekenyangan~ 

Harga yang tertera di daftar menu belum termasuk tax 15,5%. 

Waktu tunggu sampai pesanan diantar sekitar 15 menitan. Rata-rata orang makan di sini minimal 1 jam. Itulah kenapa antrian terasa begitu lama. Tapii, untungnya pelayanannya bagus. Staffnya ramah, sabar menghadapi pengunjung yang gak sabaran, informatif, dan kata si pacar mostly good looking 😄

Foto lainnya:

Foto Makanan di Ojju
Foto Makanan di Ojju
Foto Makanan di Ojju
Foto Makanan di Ojju
Foto Makanan di Ojju

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Ojju

(Korea)

Kota Kasablanka, Lantai Upper Ground, Food Society
Jl. Casablanca Raya, Tebet, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.9
Rasa:4.0
Suasana:3.7
Harga:3.7
Pelayanan:4.0
Kebersihan:4.2

Reviewer:

Foto Profil Desi A.

139 Review

111 Makasih