Review Pelanggan untuk Orka Coffee
A Beauty in the morning
oleh Gregorius Bayu | ig: exploresto, 26 Juli 2022 (2 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Postingan seorang teman membuatku punya rasa sangat penasaran untuk mengunjungi kafe ini, dan itu akhirnya terjadi hari ini .. Hehe
Oke, aku datang ke sini sekitar pukul 9 pagi, dan jujur saja aku terkesima banget dengan bagaimana cahaya matahari masuk ke kafe ini (bisa dilihat di foto). Begitu natural dan begitu rapih. Seakan-akan aku mendapatkan efek foto gratis dari Tuhan Cakep banget ga boong.
Kecakepan tempat di dalam, jujur saja, agak berkurang saat sudah siang. Namun ketika sudah agak bosan dengan suasana dalam, anda dapat berganti dengan menikmati suasana luar kafe dengan amphitheaternya yang punya dekorasi yang minimalis dan indah. Salut ..
Setelah membahas tempat, mari membahas minuman. Aku mencoba hot cappuccino. Rasanya menurutku lumayan kuat dan creamy. Kalau dikasih gula, jadi kopi yang manis. Rasa pahit kopinya masih masuk dalam batas wajar yang bisa diterima semua orang. Tidak terlalu strong.
Untuk toiletnya masih bergabung dengan tenant lain di food court 60 Common House, untungnya masih lumayan bersih.
Overall, untuk nugas atau buka laptop, menurutku tempat ini adalah salah satu tempat terbaik di Tebet. Bisa memanjakan jiwa, lidah, dan mata. Jadi, selamat mencoba!
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Hot Cappuccino
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: