Review Pelanggan untuk Pancious

Pancake & Pasta

oleh Stephanie Wibisono, 19 Januari 2015 (hampir 10 tahun yang lalu)

4.2
Foto Makanan di Pancious
Foto Makanan di Pancious
*Review di lokasi lama.

Siapa yang belum pernah mendengar dan mencoba Pancious? Saya yakin kita semua sudah pernah. Mungkin kita bisa bilang bahwa cikal bakal restaurant yang menyajikan pancake di Jakarta adalah Pancious, mereka menjadi trendsetter untuk para follower mereka. Berawal dengan satu outlet di daerah perumahan Permata Hijau, sekarang sudah memiliki lebih dari sepuluh cabang, dan hampir di setiap mall besar di Jakarta ada. Mulai dari menyajikan pancake, sekarang mereka juga menyajikan steak, burger, dan pasta. Saya datang ke Pancious untuk pasta mereka, jarang sekali untuk pancakenya.



Mushroom Risotto

Risotto mereka menurut saya adalah salah satu risotto terenak di Jakarta. Banyak sekali restaurant yang menyajikan risotto namun terkadang untuk menghabiskan satu porsi saja saya kurang sanggup karena eneg. Risotto Pancious menurut saya cukup sempurna, tidak terlalu keras tidak terlalu lembek, tidak kebanyakan mentega juga. Recommended.



Seafood Marinara

Pasta dengan saus marinara mereka juga enak. Recommended.



Salmon & Pesto

Ini adalah salah satu menu rekomendasi mereka, dan memang recommended! Enak!



Mandarin Mojito

Recommended jika kalian sangat haus. Sangat refreshing.



Come and taste for yourself!

Instagram: @stepwibi

Foto lainnya:

Foto Makanan di Pancious
Foto Makanan di Pancious

Menu yang dipesan: Mushroom Risotto, Seafood Marinara, Salmon & Pesto, Mandarin Mojito

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Pancious

(Italia)

Neo Soho Mall, Lantai Upper Ground
Jl. Letjen S. Parman, Slipi, Jakarta Barat


Rata-rata: 3.9
Rasa:3.9
Suasana:3.9
Harga:3.5
Pelayanan:4.0
Kebersihan:4.2

Reviewer:

Foto Profil Stephanie Wibisono

108 Review

28 Makasih