![android link icon](https://assets-pergikuliner.com/assets/android_ad_icon_1-4a6dcdc0ebf47bc57d215ad7189771a8.png)
Review Pelanggan untuk PAUL
Millefeuille Mix Berries ❤❤❤
oleh UrsAndNic , 27 Februari 2021 (hampir 4 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Lokasinya ada di area Foodhall. Seating areanya sangat terbatas, hanya ada 3 meja kecil.
Kalau tidak ada orang lain, tempatnya cukup nyaman. Tapi kalau sudah ada orang lain, sepertinya kurang nyaman karena jarak antar meja terlalu dekat.
Saya order :
*Hot chocolate / Chocolat Chaud Paul (55k+) – chocolatenya terasa rich, cukup creamy, mewah. Enak dan recommended.
*Nutella Banana Bread (25k+) – Roti dengan isi pisang dan Nutella. Rotinya empuk, enak tapi masih kategori yang biasa saja.
*Millefeuille Mix Berries (70k+) – di bulan Februari ini, bulan Valentine’s day ada beberapa varian cake dan millefuilllenya yang dibuat special berbentuk Heart. Suka banget dengan varian ini karena pastrynya selalu crunchy, buttery, vlanya enak banget, berriesnya juga fresh. Versi yang berbentuk hati ini terlihat cantik dan romantis juga ya. Recommended.
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000