Review Pelanggan untuk Pippo

Italian food galore

oleh Ladyonaf @placetogoandeat, 24 Mei 2018 (6 tahun yang lalu)

4.0
Foto Makanan di Pippo
Foto Makanan di Pippo

Italian resto terbaru di senayan city under biko group (lola, fujin, beer garden, pao pao, etc). Tempatnya spacious, ada outdoornya juga yang viewnya ke kolam ikan dengan waterfall buatan yang membuat suasana menjadi relax. Interiornya minimalis dengan dominasi kayu. Servicenya juga sangat proffesional.  

Menu yang ditawarkan sangat bervariasi mulai dari appetizer, soup & salad, pasta, pizza, grilled, dan dessert. Untuk menu minumannya disini banyak banget variasinya terutama wine dan minuman beralkoholnya. Sebelum makanan kita datang disajikan welcome bread yang tebal, empuk, bagian atasnya crunchy dan agak salty, enak banget jangan sampe kelewatan welcome breadnya ya!. 

Kebetulan aku kesini bersama teman-teman, kita pesan beberapa makanan yaitu :  

- Pizza seafood and rucolla (155k)
Tipe pizza disini tipis tapi doughnya masi terasa empuknya, jadi tidak kering banget. Toping pizza ini seafood dan daun rucolla. Enak juga. 

- Italian meatballs pizza (150k)
Tipe pizzanya sama dengan yang sebelumnya, tipis tapi doughnya masi terasa empuk. Bedanya ini topingnya italian meatballs. Enak juga ini, terutama buat yang suka meatballs pasti suka pizza ini.    

- Mixed bruschetta (60k)
Mixed bruschetta ini sangat recommend untuk appetizer, seporsi ini ada 6 pcs dan terdiri dari 3 varian rasa. Ada mushroom, rucolla & cheese dan tomato. Enak semuanya, ukurannya cukup tebal dan teksturnya juga tidak terlalu kering.  

- Gnocchi in saffron cream sauce (145k)
Semua pasta disini homemade, nah gnocchi ini adalah pasta yang terbuat dari kentang, disajikan dengan cream sauce yang terbuat dari rempah2 safron, yang menghasilkan warna kuning terang yang alami. Tekstur pastanya kenyal dan rasa kentangnya terasa sekali, cukup creamy. Enak juga.  

- Black ink tagliolini (175k)
Nah kalau pasta yang satu ini saucenya berwarna hitam, terbuat dari black ink squid. Rasanya tasty, tidak amis,  creamy dan pastanya al dente.    

- Pansotti with truffle and mushroom sauce (199k)
Bentuk pasta ini hampir mirip dengan ravioli, di dalamnya ada mushroom lalu ada trufflenya juga. Ini yang paling the best nih, tasty banget, creamynya pas, pastanya juga al dente, recommended! 

- Tagliolini toma e tartufo (185k)
Pasta ini bentuknya seperti fetucine, dimasak dengan cheese and truffle. Ini juga enak, aroma trufflenya terasa sekali.  

- Tagliolini al limone (105k)
Ini sama dengan yang toma e tarturo bedanya ada tambahan lemon dan chili di atasnya. Rasanya unik, creamy, cheesy tapi ada sensasi asam dari lemonnya.  

- House chopped salad with prosciutto (85k)
Fresh salad isinya ada rucolla, cabbage, pear dan parma ham. Enak banget ni segar dan parma ham nya juga enak.    

- Tiramisu (80k)
Dessert terwajib di seluruh italian restaurant. Tiramisu disini menggunakan campuran almond liquor. Enak, manisnya pas, tapi untuk aku alkoholnya kurang terasa.  

- Salame di cioccolato (65k)
Dessert yang satu ini cukup unik, jadi biskuit dicampur coklat kemudian dipotong2 menjadi seperti kue kering, disajikan dengan vanila ice cream. Enak banget ini, aku suka banget dengan tekstur biskuitnya.  

Well, overall di pippo ini sangat memuaskan sih, makanannya semua enak, tidak ada yang mengecewakan. Tempatnya juga ok banget, spacious, ambiencenya cocok banget untuk chiil and relax, interiornya juga bagus, ditambah dengan servicenya yang excellent. Next time pasti aku akan balik lagi kesini. 

Foto lainnya:

Foto Makanan di Pippo
Foto Makanan di Pippo
Foto Makanan di Pippo
Foto Makanan di Pippo
Foto Makanan di Pippo
Foto Interior di Pippo
Foto Makanan di Pippo
Foto Interior di Pippo
Foto Interior di Pippo

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Pippo

(Italia)

Senayan City, Lantai Lower Ground
Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.9
Rasa:4.0
Suasana:4.1
Harga:3.3
Pelayanan:3.9
Kebersihan:4.2

Reviewer:

Foto Profil Ladyonaf @placetogoandeat

Alfa 2023

4313 Review

2299 Makasih