Biasanya datang ke resto yang di Kelapa gading. Lagi kena macet dan kelaperan lewat cabang yang di Jl. Ciranjang ini langsung mampir. Resto ini tidak begitu besar.Di luar ada non smoking area dan di dalam terasa nyaman karena ber ac. Seperti di cabang yang lain kita bisa memilih sendiri ikan, udang, cumi dll terlebih dahulu.Saya pesan :
*Ikan kuwe Bakar kecap 550gr harga per ons Rp.18.500, (Rp.101 750,-) - ikannya fresh, dagingnya manis sama saja seperti yang lainnya. Paling suka dengan ikan ini karena dagingnya putih, tebal dengan tekstur yang tidak mudah hancur.
*Udang gala 500gr per ons Rp. 38.500,- (Rp.192.500,-) - udangnya juga fresh dagingnya tebal dan manis.Saus menteganya juga enak.
Saya biasanya pesan kepiting dan lain2 dengan bumbu lada hitam, rasanya enak. Di menu tidak ada harganya, jadi lebih baik ditanyakan terlebih dulu.
Menu yang dipesan: Ikan kuwe bakar kecap; udang goreng mentega
Tanggal kunjungan: 05 April 2017 Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
Karena macet, maka saya mampir untuk makan malam di resto seafood Pondok Sedap Malam di daerah Senopati.
Begitu masuk, terlihat box2 yang berisi ikan, udang dan cumi, yang masih terlihat segar, kepiting hidup, serta akuarium yang lumayan besar untuk memuat beberapa jenis ikan yang masih menari-nari didalam air.. siap untuk dipilih lalu dimasak...
Saya memesan 1 ekor ikan kerapu karang yang masih hidup untuk di steam, 1 porsi kerang kepa masak tauco, dan 1 porsi sayur kecipir belacan.
Ikan kerapu steam... dengan daun bawang yang melimpah... enak. Kerang kepa masak tauco, gurihnya tauco dan sedikit pedas... enak. Sayur kecipir belacan, sukkaaaa dengan sayur ini, ada sedikit potongan petainya loh...
Untung kena macet, jadi bisa mampir di resto ini... dan gak nyesel...
Menu yang dipesan: Ikan Kerapu karang, Kerang kepa tauco, sayur kecipir belacan
Tanggal kunjungan: 24 Agustus 2016 Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000