Review Pelanggan untuk RM Pagi Sore
Berawal dari coba-coba dan ternyata enak!
oleh Melania Adriani, 11 Agustus 2014 (10 tahun yang lalu)
Kebetulan lagi pergi ke daerah Fatmawati, dan waktu makan siang bingung mau makan apa dan akhirnya nyobain restoran padang ini karena cukup ramai parkirannya di depan. Tempatnya cukup besar dan ramai dengan orang kantoran di daerah tersebut. Bisa dibilang juga cukup unik restoran padang ini, karena ada beberapa meja makan yang menggunakan sofa, tidak seperti restoran padang biasanya bukan? Tempatnya bersih sehingga berasa suasananya nyaman. Seperti pada umumnya restoran padang, restoran ini juga menghidangkan makanan dengan khas padang yaitu ditumpuk2 piringnya. Gua langsung tertarik mengambil ayam popnya yang masih panas, dan rasanya hmm benar-benar lezat. Berasa banget asinnya dan ayamnya empuk! Selain itu gua juga makan Ayam Gorengnya, sebenernya yang lebih gua suka itu kremesan di ayam gorengnya hehehe.. Sejauh ini makanannya enak, cuman cukup mengecewakan karena kerupuk kulitnya waktu itu habis, sehingga gabisa makan kerupuk kulit dan bumbu gulai:(
Menu yang dipesan: Ayam Pop, Ayam Goreng
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
Reviewer: