Review Pelanggan untuk San Gyu

ENAK

oleh Shella Anastasia (@celsfoodiaryy), 25 Desember 2021 (hampir 3 tahun yang lalu)

3.8
Foto Makanan di San Gyu

Ini pertama kalinya aku pesan San Gyu, cukup penasaran karena sering lihat postingan teman-teman dan banyak yang bilang enak juga. Aku coba Aburi Gyudon Mentai dengan tambahan onsen. Pengemasan mereka cukup baik, semua dikemas secara terpisah bahkan onsen nya pun disajikan terpisah di wadah sendiri. Paper bowlnya pun disekat antara nasi dan dagingnya jadi nasinya nggak basah.

Aku pesan porsi reguler dan pas untuk porsi makanku. Beefnya enak, dagingnya cukup banyak, empuk dan tasty. Saus mentainya juga oke, nggak terlalu asam dan ada sedikit rasa pedas, tapi aku sih tetap pakai tambahan cabai bubuk biar makin mantap. Tapi sayang onsennya udah agak matang, nggak selumer yang aku bayangkan, but it's okey, overall tetap enak kok dan recommended.

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

San Gyu

(Jepang)

Jl. Musholla No. 2, Kemang, Jakarta Selatan


Rata-rata: 4.0
Rasa:4.3
Suasana:3.3
Harga:4.3
Pelayanan:3.8
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Shella Anastasia (@celsfoodiaryy)

Alfa 2022

1425 Review

912 Makasih