Review Pelanggan untuk Sate & Seafood Senayan

Sarapan nikmat murah meriah

oleh Clara Yunita, 11 Juli 2017 (hampir 7 tahun yang lalu)

3.8
Foto Makanan di Sate & Seafood Senayan

Nasi Jenggo

Foto Makanan di Sate & Seafood Senayan

Nasi Kucing

Datang ke sini untuk sarapan pagi, dan ternyata they offer some several foods seperti Nasi Jenggo, Nasi Kucing, Bubur Ayam, jamu, dan sebagainya. Menurutku menu-menu ini sangat cocok sebagai makanan untuk mengisi perut di pagi hari karena very light namun bergizi dan mengenyangkan. Menu yang aku pesan adalah:
1. Nasi Jenggo

Menu ini terdiri dari nasi kuning, suwiran telur dadar, kacang goreng dan pilihan ayam/daging/sambal goreng. Aku pilih sambal goreng karena salah satu makanan favorit.
2. Nasi Kucing

Pada menu ini terdapat nasi putih, serundeng, suwiran telur dadar dan pilihan suwiran ayam/bandeng. Rasa bandengnya sudah cukup asin, jadi jika dimakan dengan nasi tidak hambar.
3. Teh Jawa

Basically teh ini adalah hot tea biasa yang dapat dipilih untuk disajikan tawar atau manis dengan gula terpisah.
4. Es Jeruk

Completely beyond expectation! Awalnya waktu minuman ini diantar oleh waitress, sempat mikir kalau ini jeruk konsentrat tapi ternyata ini adalah jeruk asli yang sangat segar dan sepertinya tanpa additional gula karena rasa asam jeruknya benar-benar terasa. Reccommended banget!
5. Jamu beras kencur

Penasaran sama pilihan jamu yang ditawarkan, akhirnya decide buat nyoba hot beras kencur. Awalnya ngira kalau rasanya hanya manis gula putih dan teksturnya agak keset. Namun ternyata jamu beras kencur di sini dicampur dengan gula aren jawa. Rasanya bener-bener legendaris apalagi aroma gula arennya benar-benar bold meski dengan tekstur yang cukup light.
Soal suasana, outlet Sate Khas Senayan ini memiliki 1 area indoor dan 2 area outdoor dengan kapasitas yang besar. Jadi cocok juga untuk lokasi jika ada acara ramai-ramai.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Sate & Seafood Senayan
Foto Makanan di Sate & Seafood Senayan
Foto Makanan di Sate & Seafood Senayan
Foto Interior di Sate & Seafood Senayan
Foto Interior di Sate & Seafood Senayan

Menu yang dipesan: Nasi jenggo, Nasi Kucing, Es Jeruk, Teh Jawa, Jamu Beras Kencur

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

Sate & Seafood Senayan

(Indonesia)

Jl. Prof. Dr. Soepomo No. 30, Tebet, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.5
Rasa:4.0
Suasana:3.4
Harga:3.0
Pelayanan:3.6
Kebersihan:3.6

Reviewer:

Foto Profil Clara Yunita

Alfa 2017

169 Review

107 Makasih