Review Pelanggan untuk Sate Khas Senayan

Kuah kecapnya agak kemanisan

oleh Yovita Ananto, 04 Agustus 2014 (9 tahun yang lalu)

3.4
Foto Makanan di Sate Khas Senayan

Restaurant indonesia sate khas senayan emang uda banyak buka cabang di mana mana. Berhubung dekat dengan rumah saya, jadinya saya suka mampir ke sini. Tempatnya gak gitu gede, Cuma satu lantai. Interiornya biasa aja gak ada yang unik dan spesial, tapi masih termasuk bagus dan bersih. Karena saya sudah sering makan satenya, akhirnya saya pesan menu lain, yaitu tahu telur. Porsinya sedeng sih, tahu telurnya lumayan banyak tapi kuahnya sedikit. Di atas tahu telur nya ada toge. Rasanya lumayan enak menurut saya. Hanya saja rasa kuah nya terlalu manis, mungkin karena kebanyakan kecap manis. Tapi overall boleh lah buat di coba.

Menu yang dipesan: Tahu Telur

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Sate Khas Senayan

(Indonesia)

Jl. Danau Sunter Utara Blok D1 No. 7, Sunter, Jakarta Utara


Rata-rata: 3.7
Rasa:3.9
Suasana:3.8
Harga:3.3
Pelayanan:3.6
Kebersihan:4.1

Reviewer:

Foto Profil Yovita Ananto

146 Review

16 Makasih