Review Pelanggan untuk Saturasi Kopi

Cabang Kemang

oleh Selfi Tan, 24 Maret 2023 (hampir 2 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

4.0
Foto Makanan di Saturasi Kopi
Foto Interior di Saturasi Kopi

Mampir nyore di Saturasi Kemang, bangunan tingginya ini jadi ciri tempat mereka. Sebelum msuk ada outdoor area dan beberapa meja di indoor, tapi aku lupa fotoin 😂

Ambiencenya aku cukup suka, cozy juga. Ada wifi dan stop kontak kalau mau laptopan. Menunya sendiri mirip dengan yang di cabang Tebet.

Aku pesan es kopi susu pandannya, kalau di sini namanya kopi sepandan. Oke juga, pandannya cukup legit, kopinya juga pas.

Terus order chocolate croissant juga, untuk tekstur lebih ke empuk, kalau buatku ga terlalu manis.

Foto lainnya:

Foto Interior di Saturasi Kopi
Foto Interior di Saturasi Kopi
Foto Eksterior di Saturasi Kopi

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Saturasi Kopi

(Kafe)

Jl. Kemang Timur No. 47, Kemang, Jakarta Selatan


Rata-rata: 4.0
Rasa:4.0
Suasana:3.5
Harga:4.0
Pelayanan:4.0
Kebersihan:4.5

Reviewer:

Foto Profil Selfi Tan

Alfa 2023

2785 Review

1887 Makasih