
Review Pelanggan untuk Saudagar Kopi
Kopi enak di Sabang
oleh Eliza Saliman, 02 Januari 2016 (sekitar 9 tahun yang lalu)
3 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Awalnya saya tidak mempunyai ekspektasi banyak saat memilih untuk datang ke sini. Tapi ketika melihat tampak luar dan masuk ke dalam, bisa terlihat kalau kafe ini serius. Seperti biasa, saya memesan hot cappuccino kesukaan saya.
Surprisingly, it's quite good. Susu nya terasa, pahit dari kopi nya pun terasa, namun saya sebenarnya lebih suka rasa kopi yang lebih punya karakter. Jadi, ada pahit dan diujungnya masih terasa fruity dan asamnya juga.
Tapi overall, kafe ini cukup recommended.
Menu yang dipesan: Cappuccino
Harga per orang: < Rp. 50.000
3 pembaca berterima kasih.