Review Pelanggan untuk Seafood Arjuna

Try their Kerapu Lodi soup! So Good

oleh Fenia Arbi, 26 Oktober 2014 (10 tahun yang lalu)

4.4
Foto Makanan di Seafood Arjuna
Foto Makanan di Seafood Arjuna
*Review di lokasi lama.

Restaurant ini didominasi dengan warna putih pada dinding serta berhiaskan pajangan ikan-ikan. Tempatnya tidak begitu nyaman untuk nonkrong bersama teman-teman tetapi restaurant ini cocok untuk pilihan makan siang maupun makan malam bersama keluarga apalagi restaurant ini cukup luas dan menyediakan banyak meja untuk pengunjung. Kebersihannya juga baik, pelayanannya baik, cepat dan ramah. Banyak menu yang saya pesan untuk makan siang di Arjuna mulai dari soup ikan, ikan bakar, udang goreng, sampai kepiting soka dan overall semua pesanan tersebut tidak mengecewakan sama sekali dan taste so good! Menu favorit saya adalah soup ikan kerapu lodi asam pedas. Sejujurnya saya tidak begitu suka dengan ikan tetapi menu ikan kali ini sangat nikmat dan segar sehingga membuat saya terus ketagihan dengan kelezatannya. Selain itu, restaurant ini menyediakan berbagai jenis sambal ala Indonesia yang pedasnya mantap dan enak. Worth it to try!

Foto lainnya:

Foto Makanan di Seafood Arjuna
Foto Makanan di Seafood Arjuna
Foto Makanan di Seafood Arjuna
Foto Makanan di Seafood Arjuna
Foto Makanan di Seafood Arjuna
Foto Makanan di Seafood Arjuna

Menu yang dipesan: sup kerapu lodi asama pedas, kepiting soka telor asin, cumi goreng tepung, udang goreng garing, sukang, Kangkung Balacan, tauge ikan asin

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

Seafood Arjuna

(Indonesia)

Jl. Taman Aries No. 3 (Samping Stevan Meat Shop & Food Store), Meruya, Jakarta Barat


Rata-rata: 4.1
Rasa:4.8
Suasana:3.7
Harga:4.0
Pelayanan:4.2
Kebersihan:3.8

Reviewer:

Foto Profil Fenia Arbi

69 Review

7 Makasih