Review Pelanggan untuk Shabuyaki

Harga lumayan murah bila makan ramai-ramai

oleh Oemar ichsan, 16 Oktober 2021 (sekitar 3 tahun yang lalu)

3.6
Foto Makanan di Shabuyaki
Foto Makanan di Shabuyaki

Lokasinya strategis banget deket MRT blok A. Harga yang ditawarkan sebenarnya so-so sih karena sebenarnya buat yang makannya banyak dan gemar all you can eat sebenarnya harga nya jadi tidak terlalu murah, tapi kalau makannya dikit jadi murmer banget karena 100.000 bisa buat berempat.

Saya memesan menu paket B yait7 combo grill dan shabu yang isinya terdiri daging shortplate untuk di grill, daging sapi, ayam, sayuran, tahu dan bakso untuk di rebus. menurut saya bumbu nya standar, tidak ada bumbu khusus, kuah nya juga terasa banget instan nya, tapi ya nilai plus nya ialah kalau mau makan shabu dan grill tengah malam, ya cuma tempat seperti ini yang buka karena kalau di gedung selama PPKM kan tutup

Tempatnya di tenda dengan lokasi yang sudah fix, ya suasana street food sih,meja nya cuma ada 4 dan pas saya datang 3 meja terisi. jadi mungkin perlu dicari jam yang tepat kalau mau makan dengan nyaman dan tak rame

Foto lainnya:

Foto Makanan di Shabuyaki
Foto Eksterior di Shabuyaki
Foto Menu di Shabuyaki
Foto Menu di Shabuyaki

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

Shabuyaki

(Jepang)

Jl. Panglima Polim Raya, Panglima Polim, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.6
Rasa:3.0
Suasana:4.0
Harga:3.0
Pelayanan:4.0
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Oemar ichsan

Alfa 2022

404 Review

137 Makasih