Review Pelanggan untuk Solaria

Menu bowl

oleh bataLKurus , 19 Februari 2020 (hampir 5 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

3.8
Foto Makanan di Solaria

Salah satu restoran yg bisa bertahan sampai sekarang dengan rasa makanan yg konsisten. Untuk cabang ini tempatnya besar juga sampai ke bagian luar menghadap pantai. Yg bawa anak-anak enak juga jadinya bisa sambil maen pasir. Tempatnya juga adem jadi bikin betah berlama-lama sambil santai sejenak. Pas kesini kebetulan tidak terlalu ramai, servixenya pun cepat.

Gue order menu bowl ya yg nasi ikan asam manis (30k). Gue kira disajikan di bowl gitu ternyata dikasi dipirong dan porsinya wow. Untuk rasanya enak emang gue dari dulu suka menu ikan asam manisnya. Saus asam manisnya pas aja rasanya. Nasinya juga masi anget2 tidak kelembekan. Cuma sayangnya ini ikannya di goteng tepung, tepungnya tebal meskipun enak sih garing tapi jadinya ketebalan.

Oiya kalau mau lebih adem duduknya di bagian dalamnya full ac n no smoking jadi lebih nyaman.

Menu yang dipesan: nasi ikan asam manis bowl

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Solaria

Ancol Beach City, Lantai Ground
Jl. Pantai Timur, Ancol, Jakarta Utara


Rata-rata: 3.8
Rasa:4.2
Suasana:4.2
Harga:4.0
Pelayanan:3.2
Kebersihan:3.6

Reviewer:

Foto Profil bataLKurus

Alfa 2023

2087 Review

710 Makasih