Review Pelanggan untuk Starbucks
Starbucks yang paling nyaman
oleh Tirta Lie, 11 Desember 2015 (sekitar 9 tahun yang lalu)
Mungkin Starbucks Coffee Stasiun Jakarta Kota ini akan menjadi tempat favorit saya untuk bersantai, ngupi2 sambil ber internet ria setiap saat...
Merupakan lokasi Starbucks Coffee ternyaman ( versi saya ) karena lokasi ini tidak terlalu ramai oleh pengunjung, interiornya keren, staff nya ramah2, Wifi nya super cepat ( mungkin karena sepi pengunjung ), AC nya tidak terlalu dingin & setiap saat kita bisa mendengar bunyi sirine atau kereta yang datang atau akan berangkat melalui stasiun Jakarta Kota...
Browsing internet akan lebih santai & menyenangkan sambil ditemani Hot Green Tea Latte, Iced Lemonade Shaken Tea & Sandwich Beef Maushroom serta the delicous Cinnamon Rolls....
5 stars for Starbucks Coffee Stasiun Jakarta Kota..
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Hot Green Tea Latte, Ice Lemonade Shaken Tea, Sandwich Beef Mushroom, Cinnamon Rolls
Harga per orang: < Rp. 50.000