Review Pelanggan untuk Teras Senja

No wifi, talk to each other

oleh Shella Anastasia (@celsfoodiaryy), 14 November 2021 (2 tahun yang lalu)

3.8
Foto Makanan di Teras Senja
Foto Interior di Teras Senja

Jarang-jarang nih aku main ke daerah Kemayoran dan kali ini niatku khusus untuk mampir ke Teras Senja. Lokasinya sudah ada di maps dan memang di tengah pemukiman warga, daerahnya lumayan padat dan dari depan juga nggak kelihatan seperti coffeeshop karena nggak ada papan nama dan sebagainya. Awalnya malah kupikir itu parkiran mobil warga, tapi begitu masuk ke dalam langsung kelihatan kok Teras Senja di area paling belakang.

Tempatnya sederhana tapi nyaman, benar-benar kayak teras belakang rumah. Ada ruangan yang sekaligus jadi indoor area dan juga jadi ruangan sholat, khusus ruangan ini kita wajib lepas alas kaki. Disini juga nggak ada wifi dengan tujuan supaya pengunjung bisa punya waktu berkualitas dengan ngobrol satu sama lain dan nggak sibuk dengan gadget masing-masing. Aku sih suka dengan konsepnya jadi kalau datang sama teman-teman bisa ngobrol seru deh. 

Menu pun cukup beragam dengan harga yang terjangkau. Aku coba coffee mocktail mereka seharga 20K, ada 2 pilihan yaitu Samantha dan Figo. Berdasarkan info barista sih keduanya punya rasa yang hampir sama, bedanya samantha dengan rasa strawberry dan figo dengan rasa mangga. Aku coba Samantha dan aku suka dengan rasanya, kopi yang ringan dengan rasa manis dan asam dari strawberry, seger banget!

Foto lainnya:

Foto Interior di Teras Senja
Foto Interior di Teras Senja
Foto Interior di Teras Senja
Foto Interior di Teras Senja
Foto Interior di Teras Senja
Foto Interior di Teras Senja
Foto Eksterior di Teras Senja
Foto Interior di Teras Senja
Foto Interior di Teras Senja
Foto Eksterior di Teras Senja
Foto Interior di Teras Senja
Foto Interior di Teras Senja
Foto Eksterior di Teras Senja
Foto Eksterior di Teras Senja

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Teras Senja

(Kafe)

Jl. F No. 2, Kemayoran, Jakarta Pusat


Rata-rata: 3.8
Rasa:3.5
Suasana:4.0
Harga:4.5
Pelayanan:3.5
Kebersihan:3.5

Reviewer:

Foto Profil Shella Anastasia (@celsfoodiaryy)

Alfa 2022

1343 Review

899 Makasih