Review Pelanggan untuk Ternakopi

Ga Recommended Buat Pesen Menu Non Kopi

oleh Fannie Huang||IG:@fiehuang, 08 November 2019 (sekitar 5 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

2.8
Foto Makanan di Ternakopi
Foto Makanan di Ternakopi

Siang ini nyobain minuman dari TernaKopi pas beli makanan di Mangkok Ku dan langsung tertarik buat mesen minuman rum nya tanpa memerhatikan kalau minuman ini non kopi.

Aku mencoba :

1. Rum (Non Alkohol) - IDR 12k

Awalnya aku mikir setidaknya minuman ini ada aroma mirip rhuk beneran gitu. Ternyata malah berakhir dengan kecewa.

Jangankan rasa yang mirip dengan rhum, aroma yang mirip pun tidak ada. Aku tipe orang yang merasa sayang menyisakan sesuatu dan biasanya berusaha menghabiskan, namun aku bahkan sampai nggak bisa menghabiskan minuman ini.

Rasanya mirip minuman susu tapi terlalu manis menurutku.

2. Red Velvet - IDR 13k

Minuman red velvetnya berwarna pink dan rasanya juga super manis buatku. Mungkin dibuat pakai bubuk red velvet dan ditambah gula namun terlalu banyak gula menurutku.

Namun temanku yang suka manis malah merasa minuman nya biasa aja, nggak terlalu manis. Mungkin tergantung selera.

Sebaiknya sih pesan menu kopi nya aja deh lain kali.

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Ternakopi

(Minuman)

Mangkok Ku
Jl. Tanjung Duren Barat Raya No. 359B, Tanjung Duren, Jakarta Barat


Rata-rata: 3.8
Rasa:3.8
Suasana:3.4
Harga:3.6
Pelayanan:4.1
Kebersihan:4.3

Reviewer:

Foto Profil Fannie Huang||IG:@fiehuang

Alfa 2023

3318 Review

1642 Makasih