Review Pelanggan untuk Toko Kopi Tuku

Perlu Sedikit Effort Kesini.

oleh Ig: Baronstic , 26 Februari 2024 (4 bulan yang lalu)

2 pembaca berterima kasih

4.0
Foto Makanan di Toko Kopi Tuku
Foto Eksterior di Toko Kopi Tuku

Kopi Tuku yang Tersembunyi dilantai 2 Supermarket ini menurut aku memerlukan sedikit effort, selain plang tulisanya kecil juga parkiran motor di area sabang sedikit tricky.

Kalo untuk rasa ditengah inkonsistensi antara store Tuku satu dengan yang lainya, store ini merupakan titik terangnya karena menurut aku:

1. Kopi Susu Tetangganya
Aku suka banget ama ini, bring back old memories 10 tahun lalu aku sering banget beli yang di pasar santa sambil nunggu ortu kerja. Kita pesen less sugar, ga terlalu creamy dimulut dan rasanya lumayan gurih, kopinya berasa dan harganya pas dikantong pelajar.

Lalu untuk tambahan kita juga memesan 1 slice Carrot Cake, menurut aku rasanya gurih-manis wortel, ada aroma carrotnya, dan berkrim juga.

Menurut aku sih kalo dari segi tempat mereka cukup terbatas indoor paling hanya 4 kursi available, outdoornya ada 1 kursi panjang bs berdua. Kalo dari segi pelayanan dan kebersihan sih oke bgt

Foto lainnya:

Foto Makanan di Toko Kopi Tuku
Foto Interior di Toko Kopi Tuku
Foto Interior di Toko Kopi Tuku
Foto Interior di Toko Kopi Tuku
Foto Interior di Toko Kopi Tuku
Foto Interior di Toko Kopi Tuku

Menu yang dipesan: kopi susu tetangga, Carrot Cake

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Toko Kopi Tuku

(Kafe)

Hero, Lantai 2
Jl. H. Agus Salim No. 39, Menteng, Jakarta Pusat


Rata-rata: 4.1
Rasa:4.3
Suasana:3.3
Harga:4.4
Pelayanan:4.3
Kebersihan:4.1

Reviewer:

Foto Profil Ig: Baronstic

512 Review

556 Makasih