Review Pelanggan untuk Tokyo Belly
ternyata enak...
oleh yudistira ishak abrar, 25 Mei 2016 (8 tahun yang lalu)
sering ngelewatin resto yang satu ini, tapi kok kayaknya gak tertarik buat mampir, tapi kali ini dengan bermodalkan coba-coba akhirnya masuklah saya ke Tokyo Belly
resto yang berada di lantai 3A west mall Grand Indonesia ini menyajikan aneka menu makanan perpaduan ala Jepang dan Korea seperti sushi, mie udon, mie ramen, kimchi dan bibimbap
dengan pilihan makanan yang cukup banyak dan bervariatif bikin saya sempet bingung mau milih makanan yang mana, tapi akhirnya saya memilih bi-bi-men beef, blossom belly dan greentea redbean parfait
bi-bi-men beef nya merupakan menu yang direkomendasikan disini, dan setelah saya coba rasanya enak dengan bumbu gurih yang pas, perpaduan antara ramen kering dengan irisan crab stick, seaweed, juga beef yang disajikan didalam mangkuk panas membuat rasanya makin enak dan tetap hangat
blossom belly nya, i love it, sushi ini terdiri dari kepiting, salmon, cheese dan seaweed yang digulung jadi satu lalu digoreng hingga crunchy, yang rasanya dijamin bikin ketagihan, dan makan seporsi aja kayanya kurang, karena sushi ini digulung tanpa nasi
dan yang terakhir namun gak kalah kece adalah greentea redbean parfait nya, terdiri dari macha ice cream, whipped cream, kacang merah, cornflake dan diberi cherry diatasnya, rasanya akan jd jauh lebih kece kalo makannya sambil diaduk jadi satu, hmmmm yummy...
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Bi-Bi-Men Beef, Blossom Belly, Green Tea Redbean Parfait
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
Informasi
(Jepang)
Reviewer: