Review Pelanggan untuk Tokyo Belly
Japanese Fushion Restaurant
oleh claredelfia , 27 Maret 2016 (8 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Tokyo Belly merupakan Japanese Fushion restaurant yang menurut saya sudah menyampurkan japanese, western, dan sedikit korean twist didalam menu makanannya.
Untuk menu yang saya coba di Tokyo Belly rata-rata saya suka karena saya kurang menyukai japanese food, jadi untuk menikmati japanese food harus di fushion seperti ini baru saya suka. Beberapa menu yang pernah saya coba:
Koro-koro tofu (appetizer) 38k++ : Ini sebenarnya hanya tofu goreng simple, namun biasanya kalau sedang makan bersama teman2 pasti pesan appetizer satu ini. Rasa tofunya enak, sangat ringan dan gurih. Potongannya juga bite size jadi mudah dimakan sambil ngobrol.
Edamame (Appetizer) 25k++ : Edamame di Tokyo Belly sedikit berbeda dengan edamame di restoran jepang pada umumnya. Biasanya edamame itu hanya di rebus/steam saja, namun di Tokyo Belly, mereka MENUMIS edamamenya dengan keadaan kacang masih didalam kulit. Rasanya jadi berbeda karena jadi gurih sekali. Kalau makan juga jadi lebih berminyak tangan kotor.. Tapi disitu serunya bukan? ;)
Spicy chicken kimchi bibimbap (Main Course) 68k++: Nah yang ini lebih mirip korean food. Porsinya lumayan banyak dan mengenyangkan. Topping dalamnya juga pas isinya, tidak terlalu sedikit/banyak. Untuk rasa ya mirip nasi goreng kimchi. Rasa asam/gurih nya pas, nasinya juga teksturnya tidak terlalu lembek/keras jadi masih enak. Namun secara keseluruhan menurut saya rasanya biasa saja..
Hiro (Main Course) 80-90k++ : Saya lupa harga dish satu ini, kalau tidak salah sekitar 80-90k++. Ini merupakan menu favorit saya! Isinya adalah salmon dan baked scallops with wild mushrooms. Super gurih dan enak sekali. Baked scalops dan mushroom nya sudah dicincang dan digabung dibentuk jadi semacam 'patty' kecil dibawah salmon. Side dish nya taro salad dan potato salad yang jadi favorit ku. Untuk yang makannya sedikit sih menurut saya pas porsinya dan sehat juga, namun yang makan nya banyak bisa pilih untuk tambah paket dengan nasi+miso soup.
Carbonara pastanya (Main course) 80-90k++: menurut saya ini rasanya lumayan unik dan beda dengan carbonara pada umumnya.. Creamy dan kerasa sekali kejunya tapi tidak bikin eneg.. Ditambah lagi dia menggunakan 1 telur setengah matang yg bs kita pecain dan dicampur.. Nyumm!!
Untuk dessertnya saya sudah mencoba beberapa parfait dari Tokyo Belly, semuanya enak, tergantung sesuai selera saja lagi pengen makan rasa apa. Ice creamnya disini enak, creamy dan tidak terlalu manis. Ukurannya juga BESAR, jadi bisa untuk sharing berdua atau bertiga kalau sehabis makan kenyang.
Overall saya sangat menyukai makanan di Tokyo Belly, sudah beberapa kali makan disini dan beum menemukan menu yang tidak enak..
Foto lainnya:
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
Informasi
(Jepang)
Reviewer: