Selesai makan siang di mal ini mau cobain kesini karena waktu itu pernah lihat dan mau coba. Mau coba baklava dan juga yang kenyal lengket. Berhubung sudah coba dan pasti manis sekalian pesan kopi turki nya juga yang ternyata enak sekai walaupun kecil cuma seperti 1 sloki. Dapat teh saffron gratis juga. Untuk baklava nya enak tidak terlalu manis. Tempatnya kecil tapi dihias manis.
Tanggal kunjungan: 31 Juli 2023 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Kebetulan lewat dan baru sadar kalau cafe kecil ini menjual jajajan khas Turkey, tertata cantik di show case, pilihan nya banyak terutama turkey delight nya! Tapi kalau untuk memilih saya lebih penasaran sama baklava atau kunafa nya. Untuk harga bisa dibilang ga murah hihi jadi di hitung sesuai berat nya.
Saya pesan Baklava original dan Baklava pistachio, harga nya masing-masing 30,000/pcs. Bisa juga beli 3pcs untuk 100gr kurang lebih di harga 80,000 kalau tidak salah ingat. Untuk rasa baklava nya sendiri enak tapi ga yang sampe nagih banget, bagian luarnya sedikit crispy dan bagian dalam nya flaky dengan hint rasa manis gula dibagian tengah nya, kalau yg pistachio ada beberapa potongan di dalamnya.
Tanggal kunjungan: 15 November 2022 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000