
Review Pelanggan untuk Verina Risoles
Risoles dengan Isi Saus Bolognese
oleh Ika Nurhayati, 21 November 2018 (6 tahun yang lalu)
Risoles favorit sejak risoles Karawaci enggak beredar lagi dekat kantor. Ada beberapa macam isi. Saya baru icip yang isi bolognese dan chicken ragout.
Harga 7 ribu wajar untuk risoles ini. Potongannya besar, isinya penuh, plus kulitnya renyah. Saya juga cocok dengan rasanya, terutama yang isi bolognese--ya kayak saus bolognese--soalnya jarang menemukan risoles dengan isi semacam ini.
Harga per orang: < Rp. 50.000