Review Pelanggan untuk Wake Cup Coffee

Nice Latte Art

oleh JC Wen, 07 Juli 2016 (8 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih

4.0
Foto Makanan di Wake Cup Coffee

Green Tea Latte

Foto Makanan di Wake Cup Coffee

Affogato

Coffee shop ini baru buka di pik sekitar sebulan yang lalu. Karena eksterior coffe shop ini cukup eye catching, maka aku pun tertarik untuk masuk ke dalamnya. Bagian depannya ruangan kaca, di sini merupakan smoking room dan ruangannya lebih besar dibandingkan dengan no-smoking roomnya. Untuk no-smoking room bergabung dengan barnya.

Aku memesan greentea latte dan mereka membuat latte artnya sesuai dengan request. Suka banget dengan rasa greenteanya yang pekat dan puas dengan latte artnya yang dibuat sesuai request. Selain greentea latte, aku pesan affogato, untuk affogato, rasa es krimnya tidak cukup menutupi rasa kopinya cukup pahit.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Wake Cup Coffee
Foto Interior di Wake Cup Coffee
Foto Interior di Wake Cup Coffee

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Wake Cup Coffee

(Kafe)

Ruko Crown Golf, Blok A No. 52, Bukit Golf Mediterania
Jl. Marina Indah Raya, Pantai Indah Kapuk, Penjaringan, Jakarta Utara


Rata-rata: 3.8
Rasa:3.6
Suasana:4.0
Harga:3.5
Pelayanan:3.8
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil JC Wen

Alfa 2022

1420 Review

787 Makasih