Review Pelanggan untuk Warna Bistro

Resto lumayan = Lumayan enak, lumayan murah dan lumayan dekat dari rumah

oleh Wiwis Rahardja, 07 November 2015 (sekitar 9 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

4.0
Foto Makanan di Warna Bistro
Foto Makanan di Warna Bistro

Iseng2 ke Warna Bistro and Coffee waktu hari Sabtu kemarin dengan suami. Ternyata dekat banget dari rumah.
Ketika masuk saya di sambut dengan salah satu waiter Warna. Harum kopi yang diseduh menyambut kita. Love it..
Dikarenakan tempatnya memang gak terlalu luas dan kebetulan di bawah full, kami duduk di lantai 2.
Suasana lantai 2 beda banget dengan lantai 1 yang lumayan nyaman. Karena pada saat saya datang ada yang sweet 17th celebration. Jadi rameee bgt. Dan hanya saya dan suami yang bukan tamu undangan ultah tersebut.
Walau cukup rame, tapi saya di service dengan cepat. Menu datang cepat dan begitu juga makanannya. Menunggu tapi tidak butuh waktu lama.
Untuk makanannya harganya lumayan, porsi cukup banyak dengan harga yang relatif murah (Rata2 dibawah 50K). Rasanya juga tidak mengecewakan kok.
Saya pesan nasi goreng kampung. Platter nya cantik, ayamnya banyak, rasanya lumayan. Mungkin kalau sedikit lebih pedas rasanya lebih enak. Sayur capcaynya juga fresh. Tapi goreng dengna keju coklatnya juga enak kok.
Overall untuk makan santai disini dengan teman atau pasangan ok kok.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Warna Bistro

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Warna Bistro

(Indonesia)

Jl. Cempaka Putih Raya No. 65 C, Cempaka Putih, Jakarta Pusat


Rata-rata: 3.7
Rasa:3.7
Suasana:3.7
Harga:3.3
Pelayanan:3.7
Kebersihan:4.3

Reviewer:

Foto Profil Wiwis Rahardja

300 Review

97 Makasih