Review Pelanggan untuk Batik Excel

Sarden Cabai Hijau, pedasnya mantap..

oleh Riawati Gu, 03 Oktober 2016 (7 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

3.6
Foto Makanan di Batik Excel

Belakangan ini semakin banyak orang yang mulai melakukan gaya hidup sehat, salah satunya adalah dengan makan vegetarian / vegan, seiring berkembangnya gaya hidup tersebut makin banyak pula depot2 vegetarian / vegan di Surabaya.
Nah salah satu yang saya rekomendasikan untuk dicoba adalah di Batik Vegan Excel yang bertempat di Pujasera Vegetarian Kaliwaron. Kali ini yang akan akan saya review adalah menu Sarden, sebenarnya menu standard Sardennya menggunakan cabe merah, namun kali ini saya request menggunakan bumbu cabe hijau, ya cabe hijau khas masakan padang.
Disini karena menu vegan jadi ikan sarden nya bukanlah ikan sesungguhnya tetapi menggunakan bahan pengganti nabati yang menyerupai ikan, memang tidak bisa disamakan persis dengan ikan sesungguhnya untuk tekstur akan tetapi rasa dari bumbu cabe hijau yang dipergunakan cukup memanjakan lidah dan membuat rasa menu ini cukup unik, pedasnya bisa direquest jika kalian suka pedas maka si penjual tidak enggan menambahkan cabai dengan porsi yang lumayan sehingga membuat para penggemar pedas makin ketagihan akan pedas dan gurih sambalnya, asin nya juga pas deh, bumbu csbe hijau nya benar2 makin lumer di mulut...  . Di dalam menu ini selain terdapat ikan sarden nabati juga terdapat tempe.
Menurut saya patut dicoba untuk yang ingin mencoba gaya hidup sehat, maupun tertarik dengan berbagai jenis variasi kuliner.

Menu yang dipesan: Ikan Sarden Bumbu Cabai Hijau

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Batik Excel

(Vegetarian)

Pujasera Vegetarian
Jl. Kaliwaron No. 124, Gubeng, Surabaya


Rata-rata: 3.8
Rasa:4.0
Suasana:3.0
Harga:4.0
Pelayanan:4.5
Kebersihan:3.5

Reviewer:

Foto Profil Riawati Gu

15 Review

9 Makasih