Review Pelanggan untuk Tana Toraja

Kulineran a la Sultan

oleh @mamiclairedoyanmakan , 26 Januari 2020 (hampir 5 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

4.0
Foto Makanan di Tana Toraja
Foto Makanan di Tana Toraja

Tana toraja nih baru buka di TP 6 dan sepertinya masih satu grup dengan nona manis jadi harga makanan disini harga sultan ga cocok buat aku yang jelata nih.

Disini aku pesan :

Sup buntut goreng

Penyajiannya lucu di beri seperti nampan dan di dalamnya sudah komplit isinya dari nasi+buntut goreng,sup,kondimen dan peralatan makannya.Untuk rasa kuahnya light kurang medok rasa kuah buntutnya,buntut gorengnya di goreng pakai tepung tipis dapat 4 potong,rasanya ok lah cuma dari sisi harga kurang banyak 😅.

Strawberry yogurt

Berharap gelasnya gede eh ternyata dapat gelas cocktail,rasa yang seperti minum yogurt rasa strawberry seger asam gitu.

Suasana tempatnya cozy banget dan viewnya ok punya bisa lihat TP dan sheraton karena lokasi pas di cekungan TP-sheraton.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Tana Toraja
Foto Makanan di Tana Toraja

Menu yang dipesan: strawberry yogurt, Sop Buntut Goreng

Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Tana Toraja

(Kafe)

Tunjungan Plaza 6, Lantai 2
Jl. Basuki Rahmat No. 8 - 12, Tegalsari, Surabaya


Rata-rata: 4.1
Rasa:4.3
Suasana:4.5
Harga:3.0
Pelayanan:4.4
Kebersihan:4.4

Reviewer:

Foto Profil @mamiclairedoyanmakan

781 Review

530 Makasih