Review Pelanggan untuk Yaman Kuliner

Rajanya Masakan Timur Tengah

oleh Hilman Adzim Ekram, 06 Juli 2017 (hampir 7 tahun yang lalu)

4.0
Foto Makanan di Yaman Kuliner
Foto Makanan di Yaman Kuliner

Hap hap cacak udah sampai ke Ampel aja nih, surganya masakan timur tengah. Kali ini cacak menuju ke tempat kuliner yang paling terkenal disini yaitu Depot Yaman.
First impression

Secara umum sih tempat makan ini ngga ada bedanya sama depot lain di kawasan Ampel, menu yang disajikan nyaris sama semua, jadi ketika pertama kali masuk ke tempat ini yaa nothing special.. Hanya saja yang rada menarik perhatian adalah lokasinya yang berada di bangunan tua bekas hotel Kemajuan, sounds creepy banget yaa hahaha
Pelayanan

Pelayan di tempat ini perempuan semua dan tidak ada yang memakai seragam khusus, hanya pakaian bebas rapi seperti halnya depot-depot pada umumnya. Pelayanannya cukup sopan dan cepat
Kondisi tempat

Tempatnya cukup kecil, hanya muat untuk 4-5 meja makan dengan jarak yang berdekatan. Setiap meja makan muat untuk 3-4 orang (meja bundar). Interior tempat makan ini bernuansa gothic karena masih berwujud tembok asli hotel Kemajuan, serem bets hahaha.. Engga kok justru itu yang jadi ciri khas depot ini. Tempat ini dilengkapi media hiburan berupa TV dan beberapa kipas angin di dinding ruangan. Sederhana namun cukup berkesan bagi mereka yang pertama kali berkunjung kemari.
Kekurangan

Lahan parkirnya kurang luas, hanya cukup untuk dua mobil dan tidak jelas siapa yang bertanggung jawab atas lahan parkir tersebut. Selain itu banyak pengamen dan pengemis yang lalu lalang sehingga cukup mengurangi kenyamanan.

Menu yang dipesan: Kambing asap, Nasi Briani, Nasi Kebuli

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

Yaman Kuliner

(Arab/Timur Tengah)

Jl. KH. Mas Mansyur No. 92, Ampel, Surabaya


Rata-rata: 3.9
Rasa:4.5
Suasana:3.0
Harga:4.4
Pelayanan:4.1
Kebersihan:3.7

Reviewer:

Foto Profil Hilman Adzim Ekram

11 Review

13 Makasih